Dalam rangka mendukung perkembangan sumber daya dosen berkualifikasi S3 yang bermutu dan untuk meningkatkan kualitas perguruan tinggi APTIK, APTIK menyediakan dana hibah untuk penelitian/conference kepada 4 orang dosen tetap di lingkungan APTIK yang merupakan mahasiswa program doktoral dengan masing-masing sebesar Rp.10.000.000 (sepuluh juta rupiah).
Adapun syarat-syaratnya adalah sebagai berikut:

  1. Mengajukan surat permohonan mendapatkan hibah kepada pengurus APTIK dan juga ditandatangani oleh pejabat Perguruan Tinggi (Rektor/Wakil Rektor);
  2. Melampirkan Surat Keputusan Penugasan Studi Doktoral dari perguruan tinggi;
  3. Melampirkan transkrip nilai semester terakhir;
  4. Melampirkan ringkasan proposal penelitian;
  5. Bagi yang sudah diterima di International Conference, harap melampirkan bukti penerimaan;
  6. Proposal penelitian yang mendapat hibah APTIK wajib dipresentasikan dalam International Conference.

Syarat-syarat di atas dapat dikirimkan melalui email kepada Sekretariat APTIK di aptik.jakarta@gmail.com, paling lambat 26 September 2022.

Keputusan penerimaan hibah akan diumumkan melalui website APTIK, selambatnya akhir Oktober 2022