Asosiasi Perguruan Tinggi Katolik (APTIK) kembali membuka pendaftaran bagi seluruh mahasiswa yang tergabung dalam Perguruan Tinggi APTIK (PT APTIK) untuk ikut serta dalam Program Kolaborasi Pembelajaran Daring Lintas Perguruan Tinggi APTIK.

Dengan kolaborasi ini, APTIK ingin membangun sebuah ekosistem pembelajaran yang luas di mana setiap mahasiswa PT APTIK bisa mendapatkan kesempatan dan pengalaman pembelajaran dari PT APTIK di mana pun. Kolaborasi ini diharapkan juga mengembangkan pengalaman mengajar dari para dosen dan tentunya juga membuka kolaborasi yang lebih luas di antara PT APTIK.
Kolaborasi pembelajaran daring dalam Program Kampus Merdeka APTIK ini terbuka untuk semua mahasiswa PT APTIK. Dalam laman Kampus Merdeka APTIK, setiap mahasiswa bisa melihat mata kuliah yang ditawarkan dari setiap PT APTIK dan bisa mendaftar, tentu setelah berkonsultasi dengan perguruan tingginya masing-masing.
Untuk lebih lanjut silakan kunjungi https://kampusmerdeka.aptik.or.id